-->

Hiking: Situs Gunung Munara

Hiking santai di Situs Gunung Munara, Rumpin Kab. Bogor

Sekilah tentang Gunung Munara:

Menurut informasi yang saya dapat ketinggian gunung ini sekitar 300 mdpl. Sebelum menjadi tempat wisata gunung ini lebih sering dikunjungi oleh para peziarah, karena disini terdapat beberapa tempat keramat peninggalan para sesepuh kita. Dari hasil berbincang-bincang dengan warga setempat digunung munara ini bila kita urut dari bawah terdapat Taman Belek, Sumber Mata Air, Gadogan Kuda Sembrani, Taman Kejayaan, Taman Putri, Goa Petapaan Sultan Hasannudin, Goa Petapaan Bung Karno, Batu Quran, Batu Adzan, Batu Belah, Taman Tikoro (Puncak Munara II) dan terakhir Batu Bintang (Puncak Munara III ).

Gunung Munara lebih cocok disebut bukit karena ketinggiannya, tapi ya gak apa apa juga sih disebut gunung..... Gunung Munara cocok buat teman-teman yang pengen hiking ke gunung tapi cuma punya sedikit waktu luang kayak ane, karena kalau kita patok dari bogor atau depok lama perjalananya kisaran 2-3 jam saja..... yok lah tunggu apa lagi segera berangkat guys.,.....

Cekidot Lokasi TKP Maps Gunung Munara, Rumpin, Kabupaten Bogor   



Cerita Perjalan

Start dari Pemda Bogor, ane naek motor berdua sama bini ane hehe... cus lewat parung (pulangnya lewat bantar kambing-semplak).

Sampai di TKP, parkir motor Rp 5rb permotor kalo mobil 10rb permobil, bayar tiket masuk Rp 5rb perorang lalu tulis di daftar buku tamu..

Base pendaftara dan pengisian buku tamu

buku tamu

lanjut memulai hiking santai, baru mulai perjalan ternyata jembatan penyeberangannya rusak, tapi warga setempat sudah membuat jembatan baru untuk para pengunjung dan dikenanakan biaya seiklasnya.

jembatan baru yg dibuat warga
Selesai melewati jembatan ala kadarnya, saya dan mantan pacar saya ini lanjut hiking santai, kondisinya masih bagus ditambah habis hujan semalaman jadi perjalanan agak licin dan terhambat, disini saya lihat ada banyak warung penjual makanan dan minuman jadi jangan takut haus dan lapar ya guys.

Akhirnya kami sampai di Puncak Munara 1, atau Batu Belah, disini kita bisa manjat kepuncak batu belah, bisa makan di warung, dan bisa bersosialisasi dengan monyet-monyet juga lho... hati-hati jangan terlalu dekat nanti di cakar hehehe

POS Puncak Munara 1, Batu Belah
Banyak Monyet Liar disini
Puncak Munara 1, Batu Belah (poto diambil saat turun krn pas naik belum ada orang lain)

Kami sempet makan indomie disini berhubung perut keroncongan, sambil buang air kecil dulu dibelakang batu besar sambil diketawain n di liatin monyet-monyet nakal heheheheh.... lanjut menuju ke puncak munara III, batu bintang.

Perjalanannya kurang lebih 30 menit, karena habis hujan becek dan licin dan kami cuma berdua ga ada orang lain lagi hiks..... Akhirnya sampai juga di Puncak Munara III, Batu Bintang

Ini Lho yg disebut batu bintang munara
View dari Batu Bintang, Puncak Munara III

Perjalanan Hiking kisaran 1 sampai 3 jam tergantung kondisi cuaca...
Untuk kebersihan ane rasa parah banget disini gan,,, tempatnya agak kotor, karena banyak wisatawan yang kurang sadar diri, banyak sampah cokicoki, bungkus permen, puntung rokok, dll dsb yang merusak pemandangan dan keasrian munara.

Sekian Review ane dari Gunung Munara, Rumpin Kab. Bogor
Semoga bermanfaat.



Sumber: terbarutau langsung dari Munara

1 Response to "Hiking: Situs Gunung Munara"

Terimakasih atas kunjungan anda, Berkomentarlah sesuai Tema dan Judul Postingan pada blog Terbarutau, Komentar yang mengandung unsur SPAM dan SARA akan dihapus..

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel